Script dan Program Perulangan C++ : FOR

Sahabat malesbelajar sudah lama kita tidak berjumpa untuk saling share berbagai ilmu di blog tercinta ini. Ada kalanya kami juga terimbas badai kemalasan yang sulit di buang. Dari pada bahas males, langsung saja kita bahas materi kali ini dengan tema Perulangan pada Program C++

Salah satu yang dapat kita buat pada C++ yaitu perulangan. Kita sehari-hari sangat bersentuhan dalam aktifitas yang berulang salah satu contohnya pada aktifitas makan, aktifitas ini mengharuskan kita untuk mengambil makanan sedikit demi sedikit  dengan menggunakan sendok atau hanya menggunakan tangan telanjang sampai makanan tersebut habis atau kita sudah kenyang. Betul kan? Sama seperti perulangan yang akan kita pelajari dalam bahasa pemrograman C++, kita akan mengulang sesuatu sampai ada batas yang membuat perulangan tersebut berhenti. Sintak untuk perulangan sebenarnya banyak, namun untuk kali ini kita bahas perulangan for. Lihat script di bawah
Sintak dasar dari perulangan :
for(int i=1; i<=5; i++){
"aksi atau apapun yang akan diulang"
}
Begini penjelasannya,

  • kata "for" disana sintak utama jika perulangan yang akan kita gunakan adalah for, jadi for adalah function yang digunakan untuk perulangan. 
  • Selanjutnya "int" untuk mendeklarasikan bahwa variabel "i" adalah berbentuk integer atau mempunyai data dalam bentuk integer. 
  • "i" bisa anda ganti dengan huruf dari a sampai z atau kata seperti sni, terserah sahabat mau ganti dengan apapun dengan syarat jangan sampe ada spasi, solusinya gunakan tanda penghubung seperti "_" atau "-" atau yang lain seperti contoh "nilai_berubah".
  • "i=1" batas awal sehingga "i" mempunyai nilai awal 1. Sahabat bisa menggantinya dengan angka berapapun dengan sarat angka tersebut berupa integer. seperti contoh 1, 5, 8 ,100, dst.
  • "i<=5" adalah untuk batas akhir sebuah perulangan dengan penjabaran bahwa perulangan tersebut akan berhenti ketika nilai "i" kurang dari sama dengan 5. Angka lima ini bisa anda ganti sampai berapapun contoh 100, 1882, dst.
  • "i++" di atas untuk menentukan apakah perulangan tersebut nilainya di tambah atau dikurangi. i++ bisa sahabat ganti dengan i-- untuk mendapatkan nilai i dari batas awal berkurang, dan i++ untuk menentukan nilai "i" itu bertambah.
  • "aksi atau apapun yang akan diulang" disitulah tempat apapun yang akan kita ulang baik itu kata-kata atau apapun itu. contoh memunculkan kata "selamat datang", rubah saja bagian "aksi atau apapun yang akan diulang" dengan cout<<"selamat datang";.

Langsung saja ke contoh bila mana diaplikasikan ke progran C++ :

#include <cstdlib>
#include <iostream>

using namespace std;

int main(int argc, char *argv[])
{
    for(int i=0;i<5;i++){
    cout<<"Program Bangun Datar Untuk Menghitung Keliling Persegi Panjang"<<endl<<endl;
    }
    
    system("PAUSE");
    return EXIT_SUCCESS;
}

Selamat Mencoba. Salam Pemalas Mari Belajar

0 comments:

Posting Komentar